hero-image

Dipublikasikan

04 Desember 2024

Fotografi

Dok. John Hardy

Karya/Fokus

Edisi 01

Keindahan Anyaman Logam khas Bali

Menyoroti teknik anyaman khas sang jenama yang diusung oleh gelang Spear Flex.

Sejak 1989, John Hardy telah mengisi lanskap industri perhiasan Indonesia. Modernisasi berdampak pada koleksi-koleksi John Hardy yang sebelumnya berfokus pada logam mulia saja. Sebagaimana koleksi Spear Flex yang menggabungkan batu-batu permata serta mengusung teknik anyaman khas sang jenama. KINTAKA mengajak Anda menyaksikan proses pembuatan gelang pada koleksi ini.